Itu sebabnya, kota ini jadi salah satu tujuan wisata utama di jawa barat saat liburan. Letaknya yang terbilang cukup dekat dengan Jakarta, membuatnya menjadi tempat wisata favorit warga ibukota. Hal ini juga dipermudah dengan adanya jalan tol Cipularang yang memangkas waktu tempuh Jakarta - Bandung menjadi kurang lebih 2 - 3 jam.
Transportasi menuju kota Bandung juga tidak sedikit, wisatawan bisa menggunakan jasa travel, kereta api maupun bus antar kota dan provinsi untuk sampai ke kota ini.
Daftar Tempat Wisata Di Bandung
Mau liburan ke Bandung? Saya kumpulkan info tempat wisata di Bandung yang bisa Anda kunjungi. Nah, jika Anda bingung mau ngapain di Bandung, kunjungi aja tempat - tempat berikut ini.1. Kebun Teh Pengalengan
Wisata Bandung yang satu ini sangat cocok untuk Traveler yang ingin mencari suasana tenang, sembari duduk mengagumi panorama alam. Atmosfer yang ditawarkan di sekitar area Kebun Teh Pengalengan sungguh syahdu. Kualitas udaranya juga bagus, sangat segar dan membuat tubuh rileks.
Selain mengagumi keindahan Kebun Teh Pengalengan, di sini kalian juga bisa melaksanakan beragam kegiatan seru lainnya. Mulai dari mengunjungi pusat pengolahan susu sapi, hingga bermain di sejumlah mata air alami. Bukan rahasia lagi bahwa daerah Pengalengan punya beberapa objek wisata keren seperti Situ Cileunca dan Pemandian Air Panas Cibolang.
2. Situ Cileunca
Tak salah rasanya jika banyak orang menjuluki Bandung sebagai kota romantis. Ada banyak destinasi yang menawarkan atmosfer magis dan menghipnotis. Mengajak serta keluarga atau sosok terdekat bakal memberikan pengalaman liburan tak terlupakan.
Salah satu lokasi romantis yang bisa kalian kunjungi adalah Situ Cileunca. Sama sepert Kebun Teh Pengalengan, nuansa natural terasa sangat kental di sini. Kalian bisa berjalan - jalan santai sembari mengagumi indahnya pemandangan sekitar.
Musim hujan bukan halangan untuk datang ke Situ Cileunca. Kabut yang tercipta di sekitar lokasi bakal memberikan atmosfer magis yang sulit dijelaskan dengan kata - kata. Pas sekali untuk dijadikan latar belakang berfoto.
Jika sudah puas berjalan - jalan, kalian bisa menjajal beragam kegiatan seru di Situ Cileunca. Selain kemping, kalian juga bisa berarung jeram atau trekking.
3. Stone Garden
Kekayaan Indonesia memang begitu luar biasa. Tak hanya pemandangan indah, sejumlah situs sejarah pun bertebaran di seluruh Nusantara. Salah satunya ada di Bandung, tepatnya di Gunung Pawon, Kampung Girimulya.
Puncak Gunung Pawon memiliki sejumlah formasi bebatuan unik, yang diyakini sebagai tempat tinggal manusia purba atau nenek moyang orang Sunda pada zaman dahulu. Tempat ini sekarang dikenal sebagai Stone Garden atau Taman Batu, dan menjadi salah satu destinasi wisata populer di kalangan turis.
Pastikan kalian berhati - hati saat mengunjungi Taman Batu. Gunakan pakaian dan bawalah peralatan yang dibutuhkan untuk menjaga keselamatan. Jangan sampai lalai karena terlalu fokus mencari spot menarik untuk berfoto.
4. Tebing Keraton
Berfoto di ketinggian sembari mengagumi indahnya pemandangan jadi tren di kalangan traveler belakangan ini. Hal tersebut bisa kalian lakukan di Tebing Keraton, salah satu lokasi wisata hits di Bandung. Dari puncak lokasi ini kalian bisa melihat indahnya hamparan kawasan hutan Kota Kembang dan menikmati sinar mentari memanjakan.
Sebagai pengingat, jalan menuju Tebing Keraton tidak terlalu mulus. Butuh usaha ekstra untuk bisa mencapai tempat ini. Namun begitu sampai di puncak kalian bakal disuguhi ‘Karaton’ atau ‘Kemegahan Alam’ dalam bahasa Sunda.
5. Grafika Cikole
Kabut yang kerap menyelimuti Bandung membuat Kota Kembang menawarkan suasana mirip di luar negeri. Salah satunya bisa kalian alami di Grafika Cikole. Destinasi wisata hits di Paris van Java ini memiliki atmosfer syahdu yang tak kalah jika dibandingkan dengan Selandia Baru.
Selain mengagumi keindahan alam sekitar, kalian juga bisa menjajal beragam wahana seru di Grafika Cikole. Mulai dari outbond, flying fox, paint ball, dan masih banyak lagi. Pas dijadikan sebagai destinasi liburan bareng sahabat maupun keluarga.
Jika ingin menginap, Grafika Cikole juga menyediakan akomodasi khusus. Penginapan tersebut hadir dalam wujud unik karena mirip rumah hobbit di kisah Lord of The Ring. Bagaimana, kalian tertarik untuk mencoba?
6. Farmhouse Lembang
Selain Grafika Cikole, nuansa ala Eropa juga bisa kalian dapatkan di Farmhouse Lembang. Demi menghadirkan nuansa unik, pengelola mendirikan sejumlah bangunan dengan mengambil inspirasi bangunan khas Eropa Abad Pertengahan. Namun sesuai namanya, lokasi ini sejatinya adalah peternakan dan pusat pengolahan susu.
Kebanyakan pengunjung datang ke Farmhouse Lembang untuk berfoto - foto. Namun selain itu kalian bisa menikmati beragam petualangan asyik di Rumah Hobbit dan Pettin Zoo alias kebun binatang mini. Setelah lelah berjalan, kalian bisa duduk santai sembari menikmati sosis bakar atau susu segar.
7. Dusun Bambu
Padatnya kegiatan kantor atau studi selama sepekan kadang bisa membuat pikiran penat. Jika terlalu lama dibiarkan, tubuh dan otak bisa jadi stress. Salah satu solusi terbaik adalah berwisata di akhir pekan dan merilekskan diri dalam pelukan pesona alam.
Hal tersebut bisa kalian lakukan di Dusun Bambu. Destinasi di kawasan Kertawangi, Bandung Barat ini menawarkan atmosfer tenang, sangat cocok untuk bersantai dari hiruk pikuk kota. Lokasinya juga tergolong baru, diresmikan pada 2014 silam.
Selain restoran ala saung dekat danau, pengunjung juga bakal dimanjakan oleh restoran, villa, dan pasar khatulistiwa. Pas sekali dijadikan destinasi liburan bersama keluarga maupun sosok terdekat di akhir pekan.
8. Curug Malela
Keindahan Air Terjun Niagara sudah dikenal begitu luas. Tak sedikit orang yang bercita - cita datang langsung ke Kanada dan mengagumi langsung kemegahannya. Namun jika kesempatan itu belum datang, kalian bisa berkunjung ke Cicadas sebagai alternatif.
Di Desa Cicadas, Kecamatan Rongga, Bandung Barat, terdapat sebuah air terjun bertingkat yang oleh warga sekitar dijuluki Niagara Mini. Air terjun tersebut sejatinya bernama Curug Malela. Namun berkat kekuatan media sosial, banyak traveler mengenalnya sebagai kembaran Niagara.
Sebelum mengunjungi Curug Malela, ada baiknya kalian mempersiapkan fisik dan perbekalan cukup. Sebab jalan menuju air terjun ini tidak mudah, butuh perjuangan ekstra keras. Namun begitu sampai di sana, kalian akan dimanjakan megahnya aliran air dari ketinggian 70 meter.
Nah, itu dia Tempat Wisata di Bandung yang Hits untuk Instagram. Jangan lupa klik share ke media sosial agar teman - teman kalian juga bisa tahu.