7+ Resep Kue Kering Lebaran Enak, Praktis Banget Dibuatnya

Menjelang Hari Raya Idul Fitri, banyak orang yang sudah mulai sibuk membuat kue kering lebaran untuk dihidangkan ke para tamu yang datang berkunjung.
Menjelang Hari Raya Idul Fitri, banyak orang yang sudah mulai sibuk membuat kue kering lebaran untuk dihidangkan ke para tamu yang datang berkunjung.

Beraneka ragam kue kering lebaran, mulai dari nastar, putri salju hingga kastengel memang bisa dibilang menjadi kue lebaran favorit yang paling digemari. Bahkan saking disukainya, banyak kue kering yang sudah keburu habis dimakanin sebelum lebaran.

Kue kering juga sangat cocok dijadikan camilan di waktu senggang. Ngemil sembari ngobrol dengan sanak saudara dengan menikmati secangkir teh manis dan kue nastar tentunya menyenangkan.

Karena kue kering lebaran sudah menjadi tradisi turun-temurun yang berlaku di Indonesia. Gak heran, harganya pun terbilang cukup menguras dompet terutama untuk kue-kue yang favorit.

Udah gak sabar ya? Mending langsung simak aja resep-resepnya di bawah ini:

1. Kue Kastengel


Kue Kastengel

Bahan-bahan:
  • 100 gr margarin
  • 50 gr butter
  • 4 kuning telur
  • 300 gr terigu pro rendah
  • 50 gr tepung maizena
  • 150 gr keju parut
  • 1 sachet susu bubuk
  • Secukupnya keju parut untuk taburan
  • 2 kuning telur untuk olesan

Cara Membuat:
  • Kocok margarin, mentega, dan kuning telur sampai tercampur rata.
  • Masukkan terigu, maizena, susu bubuk, dan keju parut. Aduk dengan spatula sampai menjadi adonan. Lalu bungkus adonan dengan plastik dan istirahatkan dalam kulkas selama 30 menit.
  • Cetak adonan di atas loyang yg sudah dialasi baking paper.
  • Olesi kuning telur di bagian atasnya, lalu taburi keju parut.
  • Oven sampai matang. Lamanya sesuai oven masing2 ya.

2. Kue Gabus Keju


Kue Gabus Keju

Bahan-bahan :
  • 250 gram tepung tapioka
  • 2 butir telur
  • 50 gram margarin
  • 35 gram keju ceddar
  • 1 bungkus kaldu bubuk

Cara Membuat:
  • Ayak tepung tapioka, tambahkan kaldu, aduk-aduk sisihkan.
  • Kocok telur hingga tercampur, tambahkan keju parut aduk sampai rata. Kemudian tuang adonan tepung pelan-pelan sambil diaduk dengan spatula, tambahkan margarin uleni sampai kalis atau tidak menempel. Kalo adonan masih lembek dan belum bisa digulung tambahkan sedikit tepung lagi.
  • Siapkan minyak di dalam wajan, kompor jangan dulu dinyalakan. Bentuk adonan dengan tangan dengan cara dipilin saja. Masukan adonan kedalam minyak di suhu ruang, lakukan sampai adonan cukup banyak untuk digoreng.
  • Goreng adonan dengan api sedang, setelah semua adonan matang dan naik keatas baru boleh diangkat dan tiriskan.

3. Kue Vanilla Chocochips Cookies


Kue Vanilla Chocochips Cookies

Bahan-bahan:
  • 50 gr butter
  • 50 gr margarin
  • 90 gr gula bubuk
  • 1 butir telur
  • 120 gr terigu protein rendah
  • 20 gr tepung maizena
  • 12 gr susu bubuk
  • 1/2 sdt baking powder
  • 1/2 sdt vanilla bubuk
  • 140 gr chocochips

Cara Membuat:
  • Kocok butter, margarin, gula halus dengan mixer sampai putih mengembang. Tambahkan telur, aduk lagi sampai rata
  • Masukkan bahan-bahan kering (tepung terigu, maizena, susu bubuk, bubuk vanilla, baking powder). Aduk memakai spatula hingga tercampur rata
  • Masukkan chocohips, aduk hingga rata
  • Siapkan loyang yang sudah diolesi dengan margarun, sendokkan adonan menggunakan 2 sendok ke loyang
  • Masukkan ke dalam oven, panggang selama kurleb 30 menit dengan suhu 160 derajat celcius sampai berwarna kuning kecoklatan

4. Kue Butter Cookies


Kue Butter Cookies

Bahan-bahan:
  • 200 gr tepung terigu
  • 75 gr margarin
  • 75 gr butter
  • 75 gr gula halus (ayak)
  • 30 gr maizena
  • 10 gr susu bubuk
  • 1 butir kuning telur

Cara Membuat:
  • Ayak tepung terigu, maizena dan susu bubuk sisihkan.
  • Mixer margarin, butter dan gula halus yang sudah diayak. Mixer 5-7 menit.
  • Masukkan campuran tepung, aduk dengan spatula atau sendok plastik besar
  • Letakkan adonan di atas silikon pad atau alasi meja dengan plastik, dan gilas adonan sampai 3-5mm, cetak.
  • Bentuk adonan cukup tipisnya, kemudian potong bundar pakai cetakan bentuk apa saja.
  • Oven dengan api sedang. Setelah matang sajikan.

5. Kue Nastar


Kue Nastar

Bahan-bahan:
  • 175 gr Margarin (bebas)
  • 75 gr Butter unsalted
  • 75 gr Butter
  • 50 gr gula halus
  • 2 gr vanila
  • 2 kuning telur
  • 350 gr tep.thiwul
  • 15 gr susu bubuk

Bahan Tambahan:
  • 100 gr Selai nanas
  • 2 kuning telur sebagai pengoles + Parutan Keju

Cara Membuat:
  • Ambil adonan yang sudah kalis sedikit atau sesuai selera lalu pipihkan dan isi dengan sele nanas sdikit saja. Kemudian bulatkan. Buat bulatan sampai habis adonan, taruh bulatan tadi dalam loyang. Oles atas nastar dengan kocokan kuning telur
  • Siapakan Oven dengan temperatur 180° sampai 200° oven, masukan nastar yang sudah di oles, oven sekitar 10 menit, keluarkan oles lagi dengan kuning telur, ulangi pengolesan sampai 3kali setelah yang ke 3 oven kurang lebih 20'.
  • Sajikan.

6. Kue Putri Salju


Kue Putri Salju

Bahan-bahan:
  • 350 gr tepung kunci
  • 75 gr gula halus
  • 20 ons kacang mete (panggang haluskan)
  • 2 sdm susu bubuk
  • 100 gr margarin
  • 50 gr butter
  • Taburan Gula donat

Cara Membuat:
  • Mix gula dan margarin tambahkan butter lalu masukan tepung kacang mete susu bubuk hingga membentuk adonan.
  • Cetak lalu panggang hingga matang, tunggu hingga hangat dan lumuri dengan gula donat setelah dingin masukan wadah kedap udara.
  • Sajikan.

7. Kue Strawberry Finger Print Cookies


Kue Strawberry Finger Print Cookies

Bahan-bahan:
  • 80 gr margarin
  • 35 gr butter
  • 1 butir telur
  • 50 gr gula halus
  • 1 sdm susu bubuk
  • 170 gr tepung terigu
  • 1 sdm tepung maizena
  • Selai strawberry Secukupnya
  • 100 gr keju parut
  • Coklat leleh putih untuk hiasan

Cara Membuat:
  • Mixer butter, margarin, gula halus dan telur sampai rata
  • Tambahkan terigu, maizena, dan susu bubuk sambil diayak, aduk dengan spatula
  • Hasil adonan memang lembek. Masukkan adonan dalam kulkas sambil ditutup plastik selama 30 menit. Setelah keluar dari kulkas adonan sedikit mengeras.
  • Timbang adonan seberat 8 gr lalu gulingkan dalam keju, bulatkan lagi. Lalu tata di loyang yang sudah dialasi baking paper. Buat lubang di tengahnya dg ujung jari.
  • Beri isian selai strawberry di atasnya.
  • Oven sampai matang

8. Kue Semprit Susu


Kue Semprit Susu

Bahan-bahan:
  • 200 gr maizena, ayak
  • 150 gr margarin
  • 2 sch susu kental manis (SKM)

Cara Membuat:
  • Campur margarin dengan SKM dan kocok sampai lembut rata
  • Kemudian masukkan maizena sedikit demi sedikit sambil diaduk dengan spatula
  • Aduk sampai tercampur rata
  • Bentuk adonan ke atas loyang, tambahkan topping coklat atau polos juga boleh
  • Panggang dengan suhu 175° selama 15-20menit
  • Sesudah bawahnya kecoklatan, angkat dan dinginkan kue semprit yg sudah matang baru masuk ke toples

Demikian artikel tentang 7+ Resep Kue Kering Lebaran Enak, Praktis Banget Dibuatnya, semoga bermanfaat. Sampai jumpa pada artikel selanjutnya.

About the Author

Stimulate your passion!
Cookie Consent
We serve cookies on this site to analyze traffic, remember your preferences, and optimize your experience.
Oops!
It seems there is something wrong with your internet connection. Please connect to the internet and start browsing again.
AdBlock Detected!
We have detected that you are using adblocking plugin in your browser.
The revenue we earn by the advertisements is used to manage this website, we request you to whitelist our website in your adblocking plugin.
Site is Blocked
Sorry! This site is not available in your country.